Ungkapkan Cintamu Kepada Istrimu



Sebagian orang merasa risih untuk mengungkapkan cintanya kepada istrinya, entah karena sebab apa, padahal cinta yang tumbuh di dalam hati tidak dapat diketahui kecuali dengan adanya bukti baik dari lisan atau dari raganya.

Lisan adalah cermin hati dan dia adalah gayung untuk lautan isi hati. Seorang dianjurkan oleh Nabi Shalallahu ‘alaihi wa Sallam untuk mengungkapkan kecintaannya kepada saudaranya sesama muslim, apalagi kepada teman seranjangnya yang selalu hadir dalam suka dukanya, yang berkorban dengan jiwa dan raganya mendidik dan membesarkan anak-anaknya. Apa dia tidak pantas mendapatkan ungkapan cinta dari suaminya?

“Apabila seorang mencitai saudaranya, hendaklah dia memberitahu bahwa dia mencintainya.” (HR. At-Tirmidzi no.2392, dihasankan Syaikh Al-Albani)

Itulah suri tauladan kita, maka bila dirimu mengaku sebagai umatnya, jangan segan untuk mengungkapkan cintamu kepada istrimu. Sesungguhnya ungkapan itu akan mengukir namamu di dalam hatinya, menumbuhkan keakraban dan keharmonisan di dalam rumah tanggamu. Namun bila lisanmu kaku untuk melakukannya, maka ada pena yang dapat menorehkan cintamu di atas secarik kertas.

(Buku Andai Aku Tidak Menikah Dengannya, Ustadz Syafiq Riza Basalama)

CONVERSATION

1 comments:

Back
to top